Peperangan semakin sengit di Qusayr Aleppo ketika kemarin 20 orang tentara Hizbullah dikabarkan tewas. Termasuk diantara mereka adalah seorang pejabat senior yang pernah ditawan oleh Israel dan dibebaskan dalam rangka pertukaran tawanan. Pejabat senior yang tewas ini bernama Fady al-Jazzar.

Kematiannya dikonfirmasi setelah Hizbullah kehilangan kontak dengan pasukan yang dipimpin oleh Fady al-Jazzar. Dari peperangan kemarin juga dilaporkan puluhan orang tentara Hizbullah terluka.

Hizbullah berulang kali menyatakan menolak bila pasukannya terlibat dalam pertempuran di Suriah, namun faktanya sering kali mereka melakukan upacara pemakaman bagi tentara-tentaranya yang tewas dengan alasan telah melakukan kewajiban jihad.

Hari sebelumnya media pemerintah mengabarkan bila pemerintah telah berhasil menguasai pusat kota Qusayr. Namun hal ini ditolak mentah-mentah oleh pejuang FSA. Hadi Abdullah - seorang aktifis pejuang yang melaporkan kepada al-arabiya mengatakan bila pasukan pemerintah yang didukung oleh Hizbullah terus membombardir kota dan meratakan rumah-rumah penduduk. 58 orang dikabarkan tewas dan puluhan lainnya luka-luka, termasuk didalamnya pejuang FSA.

Fady al-Jazzar juru bicara FSA pada awal bulan Mei melaporkan bilah Hizbullah telah menembakkan altileri yang berisi gas mustard ke ke wilayah ini. Qusayr merupakan wilayah yang sangat strategis yang menjadi penghubung antara damaskus dan daerah pantai dimana pasukan Suriah terkonsentrasi.

sumber: al-arabiya

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top